Anak cerdas merupakan anak idaman bagi setiap orang tua. Cerdas tidak harus tentang tingginya tingkat IQ anak. Dewasa ini telah banyak ahli yang menciptakan cara agar anak menjadi cerdas tanpa harus memberi tekanan pada anak.
Simak langkah-langkah membuat anak cerdas berikut ini :
- Memenuhi gizi seimbang
Penelitian menyebutkan bahwa anak usia 3 tahun yang mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi akan memiliki kecerdasan yang lebih dibandingkan anak yang sering mengkonsumsi makanan tinggi gula dan olahan. Selain makanan, susu sebagai minuman anak tidak kalah pentingnya. Berilah anak Anda susu Dancow sejak usia dini, maka kecerdasan anak Anda akan meningkat secara signifikan. - Membaca sedak dini
Aktivitas membaca pada anak tidak hanya akan menambah wawasan anak, melainkan juga akan melatih tingkat konsentrasi pada anak. Melatih anak Anda membaca sejak usia pra sekolah akan meningkatkan kemampuan membaca anak ketika masuk sekolah. - Mengenali gaya belajar
Setiap anak tentunya memiliki ciri belajarnya masing-masing, entah itu secara visual, audiotori, atau fisik. Mengenali gaya belajar yang tepat untuk anak Anda akan membantunya untuk memiliki kecerdasan yang maksimal. - Menghargai proses pembelajaran
Tidak hanya orang tua, anak pun juga membutuhkan pengakuan. Berlaku pula jika anak Anda sedang belajar. Pengakuan dari orang tua akan menambah semangat anak dalam belajar. - Mengasah kecerdasan emosi
Kecerdasan emosi akan membantu perkembangan emosi dan sosial anak Anda. Ketika anak memiliki tingkat kecerdasan emosi yang tinggi, anak akan mampu untuk beradaptasi secara tepat dan cepat terhadap lingkungannya. - Mempelajari bahasa asing
Dengan mempelajari bahasa asing akan menambah kemampuan komunikasi kepercayaan diri pada anak. - Memperkenalkan seni
Anak yang mempelajari kesenian akan mendukung kemampuannya dalam bidang akademik dan daya ingat yang lebih baik, meningkatkan kepercayaan diri, serta keterampilan pemikiran anak. - Memberi kesempatan bermain
Bermain akan secara tidak langsung akan mengembangkan tingkat kreativitas anak secara alami.
Demikian langkah-langkah membuat anak cerdas yang dapat saya sampaikan. Silahkan dicoba. Good luck.