Berbicara mengenai gelang wanita, tentu saja ini bukan hanya sekedar perhiasan, namun juga salah satu cara untuk mengekspresikan diri. Setiap kali Anda mengenakannya, gelang ini bisa menceritakan sesuatu tentang kepribadian dan gaya hidup. Namun, di tengah banyaknya pilihan yang tersedia mulai dari model, bahan, dan ukuran yang sangat bervariatif, terkadang membuat anda menjadi bingung ketika akan memilih gelang yang tepat. Namun jangan khawatir, berikut ini ada lima hal penting yang bisa menjadi pedoman saat memilih gelang bracelet wanita yang ideal untuk Anda.
1. Sesuaikan Dengan Gaya
Sebelum membeli, salah satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah memilih modelnya. Apakah Anda lebih suka penampilan yang klasik, bohemian, atau modern? hal ini tentu kembali lagi kepada selera masing – masing, namun gelang wanita pada umumnya selalu tersedia dalam berbagai desain, dari yang minimalis hingga yang berkilau. Misalnya, jika Anda suka tampilan yang simpel, pilihlah gelang dengan desain yang clean dan elegan. Sebaliknya, jika Anda menyukai yang mencolok, cari gelang yang dilengkapi dengan batu permata atau hiasan yang sedikit lebih rumit.
2. Pilih Bahan yang Berkualitas Tinggi
Ketika berbicara tentang bahan, emas pasti selalu menjadi pilihan utama karena keanggunan dan kemewahannya. Namun, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui saat memilih gelang berbahan emas. Pertama, perhatikan kadarnya, emas 24 karat adalah yang paling murni, namun terlalu lunak sehingga sulit untuk dibentuk. Untuk alternatifnya, anda bisa memilih emas 18 karat atau 14 karat, emas 18 karat mengandung 75% emas, sedangkan emas 14 karat mengandung 58,3% emas, untuk bahan ini sendiri bisa di sesuaikan saja dengan keinginan dan budget yang anda miliki tentunya.
Selanjutnya, Anda juga perlu mempertimbangkan jenis finishingnya. Beberapa gelang memiliki lapisan rhodium yang membuatnya terlihat lebih mengkilap dan juga dapat melindungi permukaan dari goresan. Jika Anda mencari gelang yang dapat bertahan lama dan tetap terlihat baru, pilihlah gelang emas dengan lapisan pelindung ini. Finishing ini juga tersedia dalam berbagai warna, seperti kuning, putih, dan rose gold.
3. Perhatikan Ukuran
Kenyamanan adalah kunci saat memilih perhiasan. Gelang yang terlalu ketat dapat membuat Anda merasa tidak nyaman, sementara yang terlalu longgar bisa saja mudah terjatuh saat dipakai. Sebelum membeli, pastikan Anda mengetahui ukuran yang cocok untuk pergelangan tangan Anda. Tapi jangan khawatir, karena sekarang ini telah banyak produsen menawarkan panduan ukuran yang dapat membantu dalam memilih gelang yang tepat.
4. Sesuaikan Fungsi dan Kegunaan
Pertimbangkan kapan dan di mana Anda akan mengenakan gelang tersebut. Apakah untuk acara formal atau sekedar kegiatan sehari – hari saja? akan tetapi jika anda masih bingung, solusinya adalah dengan memilih desain yang versatile, sehingga Anda bisa memadukannya dengan berbagai pakaian. Misalnya, gelang dengan nuansa netral bisa dipakai untuk acara resmi, sementara gelang berwarna cerah cocok untuk acara santai.
5. Pilih dari Brand yang Terpercaya
Tidak semua gelang bracelet wanita diciptakan sama. Memilih sebuah produk dari brand yang terpercaya bisa membuat perbedaan besar. Brand yang memiliki reputasi baik biasanya menawarkan kualitas yang lebih baik dan layanan pelanggan yang lebih memuaskan sehingga anda pun sebagai konsumen akan merasa lebih aman dan nyaman ketika membeli produk dari brand tersebut.
Memilih gelang sejatinya tidak perlu rumit, cukup dengan memperhatikan gaya pribadi, bahan, ukuran, fungsi, dan memilih dari brand yang terpercaya. The Pallace Jeweler sebagai #NationalJeweler hadir dengan berbagai macam koleksi perhiasan dengan kualitas dan desain terbaik yang siap melengkapi penampilan sehari – hari anda.