Tidak dapat dipungkiri bahwa menurut berbagai perusahaan, era revolusi industri 4.0 merupakan fenomena yang mutlak dan tidak bisa dihindari. Sebuah perusahan memang harus memiliki strategi yang bisa melakukan transformasi dan inovasi untuk menghadapinya. Ini agar perusahaan dan bisnis yang telah dibangun tidak tergilas oleh zaman dan terhambat perkembangannya. Saat ini Kadin Indonesia telah memunculkan strategi yang membuka jalan menuju Indonesia 4.0. Apabila dihubungkan industri, dengan adanya peta strategi yang dikeluarkan ini digadang-gadang sebagai solusi untuk mempercepat pengembangan industri di Indonesia di era digital ini.
Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia
Karyawan sebaiknya didorong untuk terus belajar dan meningkatkan pengetahuannya mengenai teknologi. Karena tenaga kerja yang mampu mengaplikasikan dan mengontrol teknologi di masa kinilah yang mampu terus bergerak maju. Hal ini pun didukung oleh pemerintah yang berencana merombak kurikulum pendidikan di Indonesia.
Penggunaan Teknologi Digital
Sebuah perusahaan harus bisa memanfaatkan teknologi digital seperti Big Data, Autonomous Robots, Cybersecurity, Cloud, dan Augmented Reality. Hal ini merupakan hasil dari tiga solusi pintar dalam menghadapi revolusi industri 4.0, smart foundation, smart process, dan smart connectivity. Perusahaan harus mempunya strategi untuk pengembangan industri di Indonesia dan membangun pondasi IT yang cerdas, membangun proses IT yang cerdas dan membangun sistem konektivitas IT yang cerdas.
Harmonisasi Aturan dan Kebijakan
Dalam sebuah perusahaan ada banyak proses yang dilalui untuk akhirnya menghasilkan sebuah produk. Baik yang ditujukan untuk barang dan jasa yang di produksi tersebut, karyawan, manajemen maupun pemangku jabatan. Hal ini memang membutuhkan harmonisasi dalam pembuatan dan pengaplikasian aturan dan kebijakan tersebut agar tidak menjadi bumerang bagi perusahaan sendiri.
Menarik Minat Investor Asing
Sebuah bisnis memerlukan investor sebagai penunjang pengembangan perusahaan. Sama halnya dengan bisnis yang masih baru, perusahaan yang sedang memasuki era industri 4.0 juga membutuhkan investor untuk membantu. Bukan Cuma sekedar dari segi materil, investor ini juga dapat dimanfaatkan untuk transfer teknologi.
Itulah tadi beberapa strategi yang dapat dilakukan perusahaan untuk pengembangan industri di Indonesia di era revolusi industri 4.0 dimana semua perubahan dapat terjadi. Maksudnya adalah perusahaan harus mampu menciptakan iklim inovasi tetap berjalan. Sebab, perusahaan yang terus berinovasi akan menemukan cara bagaimana agar terus relevan dan memimpin persaingan di era revolusi industri 4.0 ini.