Salah satu proses yang paling penting bagi orangtua adalah melihat perkembangan pertumbuhan anak yang signifikan, cepat, dan lancar. Perkembangan anak bisa ditinjau sejak anak berusia 1, 2, dan 3 tahun, yang mana di fase usia tersebut anak sedang dalam masa lucu – lucunya, sehingga sebagian orangtua sering melawatkan masa keemasan anak di usianya tersbebut. Untuk menciptakan kualitas kepintaran anak yang optimal di masa usianya yang ke 1, 2 dan 3 tahun, maka pelatihan berbagai metode untuk merancang proses otaknya menjadi baik bisa anda lakukan, yaitu dengan melatih dan mengembangkan suatu cara, misalnya cara belajar membaca dengan tepat. Anak berusia 3 tahun biasanya sudah mulai bisa berbicara, namun mereka belum mengetahui bacaan, tulisan, bahkan hitungan.
Jangan paksa mereka untuk bisa membaca di usianya yang masih kecil namun, langkah paling tepat adalah menyiapkannya untuk bagaimana anak menjadi pintar ketika masuk pra PAUD di usianya yang ke 4.
Langkah pertama dalam melatih dan memberikan pengetahuan baru kepada anak usia 3 tahun adalah dengan memberikan pengenalan misalnya, menggunakan media yang bisa ia lihat, kemudian akan ia ingat. Dan akan ia praktikan suatu saat nanti. Adapaun media yang bisa anda kenalkan kepada anak untuk suatuproses dan cara belajar membaca anak adalah sebagai berikut.
- Media gambar.
Media gambar adalah suatu sarana yang bisa dijadikan sebagai media pengenalan membaca, misalnya gambar yang mempunyai tampilan gambar binatang seperti burunfg, kerbau dan lain sebagainya. dalam hal ini, melalui gambar, anak akan bertanya, benda apa, jenis apa, hewan apa. Nah disana kita diberi kesempatan untuk mengenalkan jenis binatang yang ia lihat. Jika usianya sudah bisa membaca bisanya di usia 3 tahun lebih atau 4 tahun kurang, maka anda bisa kembali mengajak untuk menuliskan apa yang ia lihat digambar.
- Media media karton bertuliskan huruf dan kata
Selain itu juga, di usianya yang sedang dalam masa pertumbuhan, anak bisa diajarkan dengan menggunakan media karton yang bisa anda tempel dikamarnya, dengan tulisan huruf abjad, atau kata dan huruf, hal ini akan mudah mengajarkan anak dan mengenali huruf.
Demikian informasi mengenai media untuk belajar anak membaca sebagai suatu cara belajar membaca yang tepat dan efektif nantinya.