Menurut istilah, broadcasting merupakan salah satu proses pengiriman sinyal ke berbagai lokasi secara bersamaan baik itu melalui satelit, radio, televisi dan berbagai media lainnya. Pada dasarnya broadcasting juga memperdalam ilmu kemasyarakatan yang mana kita bisa terjun langsung dan berhubungan dengan masyarakat luas.
Apalagi sekarang banyak sekali lembaga pendidikan yang menyediakan pelatihan broadcasting. Salah satunya ada IDS yang menyediakan jurusan broadcasting.
Adapun beberapa karir yang berhubungan dengan jurusan yang satu ini, sehingga anda tidak akan merasa bingung saat lulus nanti.
Berikut diantaranya:
1. Presenter
Presenter merupakan pembawa acara di sebuah acara program televisi. Untuk menjadi seorang presenter yang profesional memang dibutuhkan pelatihan khusus. Selain itu seorang presenter juga harus memiliki wawasan yang luas mengenai suatu peristiwa lokal, nasional, maupun internasional. Tidak hanya itu saja, seorang presenter juga diharuskan memiliki suara yang standar, tidak terlalu keras, bass, melengking bahkan tidak terdengar.
2. Kameramen
Sudah sangat jelas, bahwa kameramen merupakan seseorang yang mengoperasikan kamera baik untuk video, film dan lain sebagainya. Salah satu syarat yang harus dipenuhi seorang kameramen adalah memiliki kemampuan yang baik dalam pengambilan gambar. Maka kita harus memiliki pengetahuan tentang pengaturan cahaya, teknik pengambilan gambar dan lain sebagainya. Hal ini wajib dipertimbangkan untuk memperoleh hasil gambar yang maksimal.
3. Editor video dan foto
Selain yang diatas, karir broadcasting juga meliputi editor video dan foto. Sesuai dengan namanya, editor merupakan orang yang mengatur dan menyusun hasil tangkapan kamera, baik itu video maupun foto sehingga menghasilkan karya yang maksimal. Pada umumnya seorang editor bertanggung jawab di akhir pengerjaan sebuah video dan foto. Karena tanpa adanya proses editing, maka video maupun foto tidak akan terlihat bagus, bahkan hal ini juga sangat dibutuhkan untuk pembuatan film.
Itulah beberapa karir yang berhubungan dengan broadcasting. Masih banyak lagi karir yang cocok untuk anda yang mengambil jurusan Broadcasting. Yang harus anda lakukan adalah memilih lembaga pendidikan yang berkualitas seperti IDS.