Kesehatan kulit kepala dan rambut sangat penting untuk kita jaga. Mengingat dengan kulit kepala dan rambut yang sehat dan terawatt, mampu memberikan kenyamanan pada diri anda. Selain dari itu, menunjang pula dalam mendapatkan penampilan yang semakin menarik, sehingga rasa percaya diri saat tampil di hadapan umum semakin meningkat.
Dan bahkan dengan kulit kepala dan rambut dalam keadaan yang sehat, hal ini dapat membantu anda untuk lebih konsentrasi atau fokus dalam bekerja. Untuk itu, bagi anda yang kini tengah mengalami masalah kulit kepala gatal akibat ketombe, sebaiknya segera atasi dengan mencari solusi yang tepat. Adapun cara mengatasi kulit kepala gatal secara alami, yakni sebagai berikut:
- Rajin dan rutin keramas
Keramas yakni kegiatan membersihkan bagian kulit kepala dan rambut. Keramas dilakukan dengan rutin, mampu mengangkat sel kulit mati pada lapisan kulit kepala dengan optimal. Selain dari itu, dengan keramas pula, maka kotoran, debu dan semacamnya yang terdapat di daerah kepala menjadi hilang. Yang pada akhirnya kulit kepala dan rambut anda akan terjaga kebersihannya. - Mengganti produk shampoo
Tahukah anda, bahwasannya produk shampoo yang anda gunakan selama ini kemungkinan menjadi salah satu penyebab timbulnya ketombe. Untuk itu, pastikan anda mengganti shampoo anda dengan produk terbaik dan telah diformulasikan secara khusus untuk menangani ketombe yang membandel, serta dijamin tidak akan kembali lagi. Yakni Clear Shampo. - Menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut
Karena ketombe membuat kepala menjadi gatal, maka munculah keinginan untuk menggaruknya. Agar tidak terjadi iritasi dan keadaan kulit kepala berketombe tidak semaki parah. Sebaiknya hindari menggaruk secara berlebihan. Selain dari itu, gunakan minyak rambut secukupnya, sehingga kadar minyak dalam rambut tidak mengalami peningkatan. Sebagai tambahan, selalu lindungi bagian atas kepala anda dengan menggunakan topi, atau penutup kepala lainnya dari debu maupun pancaran sinar matahari. - Menggunakan perasan jeruk nipis atau lemon
Selain dengan melakukan beberapa cara di atas, anda dapat memanfaatkan kebaikan jeruk lemon atau jeruk nipis sebagai salah satu cara mengatasi kulit kepala gatal karena ketombe.