Bagi pemula memasak memang butuh kesabaran karena tidak semua hasil masakan bisa sesuai yang diharapkan. Memasak bagi beberapa orang memang menjadi hobby yang mengasikan, namun bagi beberapa orang memasak juga menjadi rutinitas yang menyulitkan karena tidak tahu cara mengolah makanan dengan benar.
Saat ini banyak resep masakan mudah yang bisa dipelajari agar proses memasak menjadi lebih ringan.
Perlu diketahui bahwa ada dua jenis tehnik memasak yang bisa dipelajari. Kedua tehnik memasak ini biasa digunakan untuk mengolah resep masakan mudah. Kedua tehnik memasak yang bisa dipelajari yaitu :
- Teknik memasak basah
Metode memasak ini merupakan teknik memasak yang menggunakan bantuan cairan untuk mematangkannya. Jenis cairan yang digunakan bervariasi bisa menggunakan susu, kaldu, air atau bahkan anggur.
Untuk menambah rasa yang dihasilkan kaldu yang digunakan bisa menggunakan kaldu Maggi blok rasa ayam atau rasa sapi, bisa juga menggunakan bumbu kaldu rasa ayam atau rasa sapi Indofood. Untuk memasak menggunakan teknik ini suhu air harus mencapai pada titik suhu didih.
Cara memasak menggunakan teknik ini adalah poacing, merebus, braising, simmering, stewing dan steamin.
- Teknik memasak kering
Untuk teknik imemasak kering sama sekali tidak menggunakan bantuan air saat proses pematangan. Karena tidak menggunakan air sehingga suhu panas jauh lebih tinggi dibandingkan teknik basah.
Cara memasak yang termasuk tehnik kering yaitu baking, deef frying, grilling, shallow frying, grilling, roasting dan saute. Alat yang digunakan untuk memasak tehnik kering sangat berbeda dari tehnik basah, Begitu juga dengan temperatur suhu yang dipakai.
Sebagai contoh, untuk membuat chip potato harus menggunakan minyak bersuhu 180 derajat celcius sedangkan kentang rebus cukup direbus dengan suhu 100 derajat celcius.
Kedua tehnik memasak ini sebagian besar bisa dilakukan untuk mengolah bahan makanan seperti daging, umbi-umbian, telur dan sayuran. Untuk jenis sayuran apabila hendak menggunakan tehnik kering maka akan menggunakan bantuan olahan tepung sehingga lebih awet.
Resep masakan mudah memasak sayuran dengan tehnik dikeringkan banyak dijadikan oleh-oleh dibeberapa daerah.