Memberikan asupan nutrisi yang seimbang untuk buah hati merupakan salah satu tugas utama kita sebagai orang tua. Tapi ada kalanya si kecil susah untuk diberi makan, terkadang hal tersebut membuat kita menjadi khawatir akan kesehatan serta pertumbuhan dan perkembangannya karena asupan gizi yang tidak terpenuhi dengan baik.
Sebenarnya hal tersebut sudah sangat lumrah terjadi pada anak, akan tetapi jika tidak segera kita atasi justru hal tersebut akan mengganggu proses pertumbuhannya. Untuk mengatasi hal tersebut kita bisa bertanya kepada orang tua atau kalau memang perlu kita konsultasikan kepada dokter tentang bagaimana cara mengatasi anak susah makan. Pada umumnya penyebab dari anak susah makan yaitu terdapatnya gangguan pada organ pencernaan.
Cara mengatasi anak susah makan memang bisa kita temukan dari berbagai sumber. Tapi alangkah baiknya jika kita berkonsultasi dengan dokter ahli gizi terkait masalah ini. Ada beberapa tips yang bisa kita lakukan ketika si kecil susah makan yaitu :
1. Pilih variasi makanan dengan sajian menarik
Untuk menghindari rasa bosan terhadap menu makanan tertentu, mungkin kita bisa mencoba jenis varian lain yang sebelumnya belum pernah Anda berikan. Kalau perlu biarkan si kecil memilih jenis makanannya sendiri. Selanjutnya kita coba sajikan makanan tersebut dengan tampilan yang menarik, misalnya mencetak nasi goreng dalam cetakan kepala boneka. Harus kita perhatikan juga masalah porsi yang disajikan jangan terlalu banyak sebab secara lahiriah lambung anak belum mampu menampung makanan terlalu banyak.
2. Suasana makan harus menyenangkan
Ketika waktu makan tiba, maka sesekali ajaklah si kecil untuk makan di tempat yang tidak biasa misalnya di taman atau di teras rumah. Karena terkadang susah makan tersebut timbul dari perasaan bosan. Hal lain yang harus kita perhatikan yaitu hindari sikap atau kata-kata yang bersifat mengancam, menghukum atau menakut-nakuti agar si kecil mau makan.
Nah itu dia beberapa tip yang bisa kita lakukan untuk mengatasi supaya anak tidak susah makan. Semoga anak-anak kita tetap sehat serta pertumbuhannya berjalan dengan baik.