Kesalahan dalam menggunakan peralatan make up seringkali terjadi, apalagi pada saat membentuk garis pada bagian mata dengan menggunakan Eyeliner Mata sering terlihat tidak rapi. Apalagi menggunakan eyeliner yang mudah luntur dan kurang berkualitas.
Saatnya Anda mengganti produk eyeliner mata dengan produk yang lebih bagus, berkualitas dan tentunya tahan lama. Seperti eyeliner dari Lakme untuk mempertegas bagian mata hanya dengan menggunakan eyeliner.
Tak hanya bagi pemula saja yang sering salah satu membuat garis pada bagian mata, orang-orang yang sudah mahir pun seringkali terdapat kesalahan dalam membuat garis pada bagian kelopak mata, simak beberapa kesalahan dalam menggunakan eyeliner yang seringkali terjadi berikut ini:
Eyeliner yang sering melewati kelopak mata, biasanya dilakukan oleh wanita yang memiliki bagian kelopak mata monol. Anda bisa meninggikan bagian eyeliner di bagian kelopak mata, sehingga saat Anda menggunakan eyeliner, warna eyeliner tidak berantakan hingga ke kelopak mata.
Mewarnai semua bagian di kelopak mata, sebetulnya tampilan seperti itu membuat Anda tampak berlebihan, lebih baik jika Anda ingin menggunakan eyeliner warna, gunakan di bagian atas saja, sedangkan untuk bagian bawah mata gunakan eyeliner putih agar tampilan lebih berani.
Eyeliner yang tumpul, menggunakan eyeliner yang tumpul seringkali saat membentuk garis tidak rapi, namun sekarang ada eyeliner liquid yang bisa Anda beli dari produk Lakme. Eyeliner Mata Lakme tak perlu repot menggunakannya, lebih merata dan tahan lama.
Garis eyeliner tidak sama antara mata yang satu dengan sebelahnya, biasanya yang bagian kanan tipis dan bagian yang kiri tebal. Kalau sudah terlanjur, Anda bisa mempertebal yang tipis atau menghapus bagian yang tebal dengan menggunakan cotton bud yang dicelupkan pada make up remover.
Sebaiknya jangan gunakan eyeliner bagian bawah mata dengan liquid, karena akan membuat make up matamu akan berantakan. Gunakan saja eyeliner pensil untuk bagian bawah mata.
Kalau penggunaan alat make up dengan tepat, maka Anda akan mendapatkan hasil yang maksimal, bagus dan rapi. Begitu juga dengan Eyeliner Mata seringkali terjadi kesalahan dalam mengaplikasikannya.