Di zaman yang serba canggih ini, berbagai macam provider di indonesia sangat banyak, dengan persaingan yang ketat bahkan ada yang sampai gulung tikar. Setiap provider tentu memiliki tarif Internetnya masing-masing. Salah satu provider CDMA yang masih bertahan di indonesia yaitu provider Smartfren. Perlu Anda ketahui, Smartfren merupakan salah satu provider CDMA yang paling banyak digunakan saat ini. Selain harganya yang murah, kuota yang diberikan pun cukup besar. Dengan teknologi yang modern pun, kini Smartfren juga sudah menyediakan layanan Internet 4G LTE Smartfren pada jaringan 850 MHz dan 2.300 MHz.
Berkenaan dengan hal tersebut Smartfren memberikan berbagai penawaran paket internet yang dapat dipilih oleh pelanggannya, salah satunya adalah paket internet volume based. Paket internet tersebut dapat diperoleh dengan tiga pilihan, baik harian, mingguan, maupun bulanan. Berikut ini adalah kuota internet smartfren Volume Based yang bisa Anda gunakan.
- Paket Bulanan
- Paket 50 ribu total kuota 4,5GB (1,75GB Kuota Utama + 1,75GB Kuota Bonus + 1Gb Kuota Chat)
- Paket 60 ribu total kuota 13GB (2GB Kuota utama + 4Gb Kuota bonus +2GB Kuota Chat + 2GB Bonus GIS+3GB Kuota Midnight)
- Paket 100 ribu total kuota 22GB (5GB Kuota utama + 5GB Kuota bonus +2Gb kuota Chat +2GB Bonus GIS + 8GB Kuota Midnight)
- Paket 150 ribu total kuota 32GB (9GB kuota utama + 9GB kuota bonus+2GB kuota chat+ 2GB Bonus GIS +10GB Kuota Midnight)
- Paket Mingguan
- Paket 10 ribu total kuota 250MB
- Paket 25 Ribu total kuota 2GB (500 MB Kuota utama + 500 Mb kuota bonus + 1Gb Kuota Chat)
- Paket harian
- Paket 1ribu total kuota 20MB
- Paket 5ribu total kuota 100MB
- Dan paket super besar selama 3 bulan
- Paket 300 Ribu total kuota 50 GB (18 Gb Kuota utama + 18 Gb kuota bonus + 1Gb Kuota Chat + 12 Gb Kuota Midnight)
Ada Banyak lagi berbagai kuota internet pilihan yang bisa anda dapatkan di smartfren mengenai paket internet lainnya, anda bisa langsung mengunjungi situsnya untuk melihat paketnya secara lengkap.