Ibu rumah tangga tidak dapat dipisahkan dengan berbagai aktivitas di dapur, sehingga mereka selalu menghabiskan lebih banyak waktunya di dapur mulai dari membersihkan bahan makanan, mengolah, memasak, hingga membersihkan berbagai perlengkapan memasak setelah digunakan. Kenyamanan di dapur ditentukan oleh banyak hal, seperti kebersihan di dapur, dan lengkapnya fasilitas di dapur sehingga memudahkan anda untuk menyimpan semua perlengkapan yang diperlukan. Komponen utama di dapur modern yang wajib dimiliki adalah lemari dapur.
Bagi anda yang ingin melihat model lemari dapur terbaru, kini anda bisa menemukannya di IKEA yang semakin banyak dikunjungi. Sebelumnya, anda tentu harus menentukan anggaran untuk membeli lemari dapur, karena lemari dapur umumnya memiliki harga fantastis, hingga setengah dari biaya yang diperlukan untuk membangun dapur itu sendiri. Berikut ini kami hadirkan tips memilih lemari dapur yang cocok dengan desain dapur rumah anda.
- Pilih model lemari dapur
Bagi anda yang memiliki dapur minimalis, biasanya lemari dapur yang cocok untuk anda pilih adalah berbentuk lemari gantung atau dikenal dengan kitchen cabinet. Menempatkan lemari dengan cara digantung kini lebih banyak dipilih karena lebih fleksibel dan lebih menghemat tempat. Untuk menyempurnakan desain dapur yang minimalis, sebaiknya hindari pemilihan model lemari dapur terbaru yang memiliki ukuran terlalu besar.
- Pilih warna lemari dapur
Setelah memilih model yang tepat, berikutnya anda harus memastikan lemari dapur senada dengan warna dapur anda. memilih lemari dapur yang tepat akan memberikan kesan indah dan elegan. Untuk dapur bertema minimalis, anda bisa memilih warna-warna yang bisa memberikan kesan luas seperti warna pastel dan warna putih, atau anda bisa menyesuaikannya dengan warna rumah secara keseluruhan.
- Detail desain lemari dapur
Lemari dapur untuk dipilih di dapur minimalis memiliki detail desain yang berbeda-beda, biasanya anda harus menentukan apakah akan memilih overlay panel atau panel tertutup, flat panel atau panel datar, dan raised panel style atau panel yang diangkat. Selain panelnya, anda juga harus memilih desain pintu dan detail lainnya.
Itulah 3 cara memilih model lemari dapur terbaru untuk dapur minimalis anda, semoga bermanfaat.