Sekarang banyak orang yang mengusung konsep minimalis untuk rumah mereka. Selain untuk menghemat dana, hal ini disebabkan terbatasnya lahan tanah untuk membangun rumah. Rumah yang minimlis identik dengan rumah yang sempit, namun jika di atur dan ditata dengan baik rumah akan menjadi tempat tinggal yang nyaman dan menyenangkan. Ruang keluarga yang sempitpun menjadi tempat berkumpul dengan keluarga yang menyenangkan.
Berikut cara menata ruang keluarga yang sempit, diantaranya:
- Minim perabotan
Jangan terlalu banyak perabot yang digunakan, pilih perabot yang benar-benar penting kegunaannya. Seperti, pastikan ada ruang yang tersisa untuk meletakan meja di antara sofa atau kursi. Pilihlah meja yang ramping dan kecil sehingga tidak membuat ruangan lebih sempit. Ruang yang sempit akan terasa luas jika menggunakan perabot dengan nada yang senada, misalnya pemilihan kursi, dan karpet yang senada dengan warna dinding. Pilihlah ukuran perabot yang sesuai dengan ukuran ruang. Jangan sampai terlalu besar dan jangan juga terlau kecil.
2. Warna cat
Pilihlah warna yang cerah agar membuat ruangan terkesan lebih luas. Seperti pitih, kuning, hijau dan lain sebagainya. Selain itu warna cerah juga menimbulkan kesan dinamis. Anda bisa menambahkan warna gelap untuk menyeimbangkan warna. Jika ingin memakai wallpaper, pilihlah motif gambar yang kecil agar ruangan tidak terkesan sempit.
3. Jendela
Anda bisa menambahkan jendela untuk menciptakan kesan yang lebih luas. Selain itu jendela dapat membuat sirkulasi udara berjalan dengan baik sehingga membuat ruangan lebih sehat, sejuk dan nyaman. Tempatkan jendela yang besar untuk dapat melihat pemandangan di luar.
4. Pencahayaan
Pilihlah lampu yang terang untuk membuat ruangan terasa lebih luas. Hal ini mesti diperhatikan apalagi jika tidak memungkinkan ada jendela di ruang keluarga anda. gunakan lampu yang dapat memancarkan cahaya putih agar terlihat lebih terang.
Itulah beberapa tips menata ruang keluarga yang minimalis mennjadi terlihat luas dan nyaman. Semua perabot minimalis dapat anda perolah di IKEA dengan berbagai macam model dan gaya yang dapat disesuaikan dengan tema rumah anda.